KARONESIA.com, Tangerang Selatan –Â Â Kabid Kepramukaan Dispora Kota Tangerang Selatan Ilham Suyatno,S.Pd, MM dampingi Walikota Tangerang Selatan H Benyamin Davnie saat pelaksanaan Sarasehan Scout Protokol Tangsel yang digelar oleh Scout Tangerang Selatan di GOR Ciputat, Jl Pemuda, Kel Ciputat, Kec. Ciputat, Kota Tangerang Selatan, Kamis (04/04/2024).
Selain dihadiri Walikota Tangsel dan Kabid Kepramukaan Dispora Tangsel juga dihadiri para calon protokol Tangsel, protokol Trainer dan pemerhati kepanduan Tangerang Selatan.
Ilham Suyatno,S.Pd, MM Kabid Kepramukaan Dispora Kota Tangerang Selatan menjelaskan bahwa, ini merupakan Program Unggulan Bidang Kepramukaan Dispora Tangsel yang memiliki tujuan untuk membentuk anggota Pramuka di bidang pendidikan menjadi seorang protokol kedepannya.
” Alhamdulillaah, pelaksanaan Sarasehan Scout Protokol Tangsel dihadirkan langsung oleh Bapak Walikota Tangerang Selatan H Benyamin Davnie yang merupakan Pembina Utama dan menyambut baik kegiatan positif ini.” jelasnya kepada media, Jumat (05/04/2024).
Ia juga menjelaskan bahwa Program protokol akan memberikan pengalaman dan wawasan khusus mengenai keprotokolan bagi anggota Pramuka yang nantinya akan bertugas sebagai OC dalam berbagai kegiatan kepramukaan.

“Tahapan selanjutnya akan kita bentuk Akademi Protokol bagi anggota Pramuka yang mempunyai minat dan bakat dalam bidang keprotokolan serta menjadi duta Pramukanya untuk di Kota Tangerang Selatan ini.” jelasnya.
Nantinya,lanjut Ilham dalam pelatihan anggota Pramuka dapat meningkatkan pemahaman mengenai manajemen Keprotokolan baik di Pemerintahan maupun Kepramukaan.
“Disini dituntut seorang protokol bukan dalam arti sempit atau sebagai pemandu suatu acara, bukan sekedar itu. Dia juga mengatur suatu acara secara seremonial yang sudah ditetapkan,”ucapnya.
Dirinya pun menerangkan, didalam sebuah keprotokolan perlu memperhatikan berbagai aspek-aspek, diantaranya mengetahui siapa-siapa saja tokoh yang dianggap penting apalagi para petinggi, pejabat dan pimpinan daerah.
Dalam kesempatan itu, dirinya berharap pada sarasehan tersebut, anggota Pramuka mendapatkan ilmu-ilmu yang akan mengikuti pelatihan sehingga bermanfaat bagi diri sendiri dan kepada perwakilan daerah atau Kwarcab masing masing. (@2024/lingga)