JAKARTA, KARONESIA.com – Cegah penumpukan sampah di kali, Babinsa Koramil 07/Kemayoran Serda Maryo melaksanakan kerja bakti bersama anggota PPSU, bertempat di Jl. Serdang Baru Raya, RT. 06/RW. 05 Kel. Serdang, Kec. kemayoran, Jakarta Pusat. Minggu (17/3/2024).
Bulan puasa bukan menjadikan suatu alasan bagi seorang Babinsa di wilayah untuk tetap melaksanakan kegiatan yang bermanfaat dan berguna bagi warga dan lingkungan”, ucap Danramil 07/Kemayoran Mayor Inf Harry Dani.
Seperti yang dilakukan oleh Serda Maryo bersama dengan anggota PPSU, yang tetap melaksanakan pembersihan pengangkatan sampah-sampah organik maupun non organik yang berada di anak kali Sunter”, ungkap Danramil 07/Kemayoran di Makoramil.
Kegiatan ini tidak boleh terputus dan berhenti begitu saja meski Babinsa maupun aparatur wilayah sedang menjalankan ibadah puasa, dikarenakan hal ini sudah menjadi komitmen bagi kita bersama dalam menjaga dan merawat lingkungan agar tetap bersih, rapi dan nyaman”, tutup Danramil 07/Kemayoran di Makoramil.(@2024/lingga (
Sumber Kodim 0501/JP