Korem 052/Wkr Raih Dua Penghargaan Sebagai Pengelolaan Keuangan Negara Terbaik

Tangerang, (KARONESIA.COM) – Korem 052/Wkrr berhasil meraih dua penghargaan sekaligus yaitu berupa apresiasi dan penghargaan Satker berprestasi dalam Pengelolaan Keuangan Negara Lingkup Wilayah Kerja KPPN Tangerang, Rabu (21/02/2024).

Pemberian penghargaan di terima langsung oleh Danrem 052/Wkr, Brigjen TNI Putranto Gatot SH,S.Sos.,M.M. yang di berikan kepala KPPN Tangerang M. Chonburi Susanto yaitu dengan mendapatkan dua penghargaan sekaligus berupa Sertifikat penghargaan “terbaik pertama” sebagai satker dengan penyerapan anggaran non belanja pegawai tahun 2023 kategori pagu dipa lebih dari 50 miliyar dan Sertifikat penghargaan “terbaik pertama” sebagai satker dengan nilai indikator kinerja pelaksanaan anggaran (IKPA) tahun 2023 kategori pagu dipa lebih dari 50 miliyar, bertempat di Aula KPPN Tangerang lantai 2 Jalan TMP Taruna No.12 Kelurahan Sukaasih Kecamatan Tangerang Kota Tangerang.

Baca Juga :  Ikut Berbelasungkawa, Danramil 14/Panongan Melayat Mertua Anggotanya Yang Meninggal

Dalam sambutannya M Chomnur Susanto Kepala KPPN Tangerang menyampaikan, melalui kegiatan pemberian apresiasi dan Penghargaan Satker berprestasi dalam Pengelolaan Keuangan Negara Lingkup Wilayah Kerja KPPN Tangerang ini diharapkan dapat mempertahankan serta meningkatkan kinerja seluruh pengelola keuangan satuan kerja dalam rangka pengelolaan APBN yang andal dan akuntabel.

“Pemberian apresiasi ini atas kerja keras dari masing – masing staf satker bekerja, ada satker yang nilainya terbaik atas pengelolaannya kinerja. Kalau kita menjadi yang terbaik maka kita harus bekerja keras untuk mencapainya,” ungkapnya

“Semua layanan yang kami berikan tidak dipungut biaya, guna memberikan pelayanan yang terbaik kepada satker – satker,” tutupnya.

Hadir dalam pemberian penghargaan, Brigjen TNI Putranto G.S.H Danrem 052/Wkr, Kolonel Wiro Suba Pabanren SDITUM Kodiklat TNI, Kolonel Arh Ari Trisenta S.I.P., MSi.,Kasiren Korem 052/Wkr , AKBP Yolanda Evalyn Sebayang, SH,.S.I.K,.MM Wakapolres Metro Tangerang Kota, AKBP Ronald Sipayung Wakapolres Bandara, Gatot Sugeng Wibowo Ka Bea Cukai Bandara Soekarno Hatta dan Para Kalapas Tangerang serta Perwakilan Satker Tangerang Raya.(@2024/lingga)

Baca Juga :  Prajurit Yonif 201/JY Letda Inf Bagas Wahyu S.Tr.(Han) Raih Nilai Terbaik Di Latbaksarpur Gel. I 2024

Sumber Penrem 052/Wkr

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *