Home » Berita » Presiden Resmikan KEK Industropolis Batang: Serap 58 Ribu Tenaga Kerja

Presiden Resmikan KEK Industropolis Batang: Serap 58 Ribu Tenaga Kerja

Batang (KARONESIA.COM) – Presiden RI Prabowo Subianto meresmikan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Industropolis Batang di Kabupaten Batang, Jawa Tengah, Rabu, (20/03/2025). KEK ini merupakan hasil transformasi dari Kawasan Industri Terpadu Batang (KITB) sebagaimana ditetapkan dalam Peraturan Presiden Nomor 106 Tahun 2022.

Dalam peresmian tersebut, Presiden menargetkan nilai investasi di KEK Industropolis Batang mencapai Rp75,8 triliun dalam lima tahun ke depan. Selain itu, kawasan ini diproyeksikan dapat menyerap 58.145 tenaga kerja, terutama di sektor manufaktur, logistik, dan distribusi.

Hal ini, mewujudkan asta cita Prabowo-Gibran untuk menuju Indonesia emas 2045, pemerintah bekerja sama dengan berbagai negara guna mewujudkan industri Indonesia maju dan mandiri.

“Indonesia selalu terbuka terhadap partisipasi dan inovasi yang membawa manfaat bagi masa depan bangsa dan negara,” kata Presiden dalam keterangannya yang dikutip dari akun resmi Presiden Republik Indonesia di media sosial.

KEK Industropolis Batang diharapkan menjadi pusat pertumbuhan ekonomi baru yang mampu menarik investasi berskala global. Pemerintah juga terus mendorong pengembangan kawasan industri strategis untuk memperkuat daya saing nasional. (@2025)