Jiwa Kebapakan, Babinsa Sertu Kusnanto Gendong Dan Evakuasi Anak Ke Tempat Aman

KARONESIA.COM, Tigaraksa – Sertu Kusnanto Babinsa bersama Bhabinkamtibmas Desa Mekarsari dalam menyikapi curah hujan yang tinggi, terus memonitoring dan pengecekan genangan air di wilayah binaan.

Seperti hari ini, Sertu Kusnanto Babinsa bersama Bhabinkamtibmas melakukan monitor langsung ke lokasi yang berdasarkan informasi terjadi genangan air di Perum Nuansa Mekarsari 1 RT 06/06, Kab. Tangerang, Sabtu (27/01/2024).

Saat monitoring ke lokasi yang terkena banjir,  Babinsa Sertu Kusnanto dengan jiwa kebapakan sempat melakukan evakuasi seorang anak di RT 08/RW 06 Perumahan Nuansa Mekarsari 1 dengan menggendongnya untuk dibawa ke tempat yang aman.

Sementara itu, kata Babinsa Sertu Kusnanto,hujan deras mulai dari Sabtu malam hingga Minggu sore sehingga menyebabkan drainase selokan perumahan menyebabkan kebanjiran hingga air masuk ke dalam rumah warga. Adapun di lokasi berbeda, di RT 06/06 terdapat genangan air di badan jalan dengan ketinggian ± 30 Cm, dan ada 7 KK yang kondisi rumahnya dimasuki air setinggi 5 – 10 Centimeter.

Baca Juga :  Babinsa Koramil 04/Gambir Monitoring Kegiatan Posyandu

“Demikian juga di RT 11/06, ada 10 KK yang rumahnya dimasuki air dengan ketinggian yang sama,”tambahnya.

“Untuk kendaraan milik warga seperti sepeda motor, kita bersama warga menempatkan ke pinggir jalan yang telah dak tergenang air. Selain itu, kita siapkan Posko di Balai Warga dan Balai Posyandu RT 10/06 yang berada di Perum Nuansa Mekarsari Desa Mekarsari,” jelasnya.

Ia menambahkan bahwa, ditengah monitoring tersebut, kita lakukan pengecekan terhadap kondisi 2 kdua) pompa air yang ada di Perum Vasanta RT 10/004 Desa Mekarsari, dimana satu mesin siap dioperasikan jika ketinggian air bertambah. Sedangkan satu pompa lagi dalam tahap perbaikan agar bisa segera di operasikan.

Baca Juga :  Turnamen Voli HUT Ke-73 Korps Ajudan Jenderal TNI AD Secara Resmi Dibuka Kaajendam IV/Diponegoro

“Alhamdulillah, tidak ada korban jiwa dan sampai saat ini kita terus pantau setiap perkembangan ketinggian air di lokasi,” pungkasnya.(@2024/lingga)

(Sumber Kodim 0510/Tigaraksa)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *