Editor: Lingga | @KARONESIA.COM
Jakarta Timur, KARONESIA.com | Kodim 0505/Jakarta Timur menggelar patroli pengamanan wilayah, Kamis malam (25/12/2025) guna memastikan perayaan Misa Natal 2025 berlangsung aman, tertib, dan kondusif serta mengantisipasi potensi gangguan keamanan menjelang Tahun Baru 2026.
Patroli malam dipimpin langsung Danramil 06/Cakung Mayor Kav Luky Dibyanto dengan melibatkan personel Kodim 0505/Jakarta Timur. Kegiatan dilakukan secara mobile menggunakan kendaraan taktis Maung dan sepeda motor untuk menjangkau titik-titik rawan serta kawasan strategis di wilayah Jakarta Timur.
Patroli menyusuri sejumlah ruas jalan utama dan pusat aktivitas masyarakat sebagai langkah preventif TNI AD dalam menjaga stabilitas kamtibmas pada momentum hari besar keagamaan dan libur akhir tahun.
Rute patroli dimulai dari Makodim 0505/Jakarta Timur, melintasi Jl. Raya Dr. Sumarno, Jl. Raya Penggilingan, Jl. Raya Bekasi Km 21, Jl. Sisi Tol Timur Pulogebang, Jl. Raya Sentra Timur, Terminal Terpadu Pulogebang, Jl. Raya Stasiun Cakung, Jl. Pulogebang, Jl. Raya Bekasi Km 23, Jl. Jakarta Garden City, hingga Jl. Sisi Tol Barat Pulogebang dan kembali ke Makodim.
Mayor Kav Luky Dibyanto menegaskan patroli ini merupakan bentuk komitmen Kodim 0505/Jakarta Timur dalam memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat.
“Kehadiran aparat di lapangan diharapkan mampu meningkatkan kepercayaan publik sekaligus menciptakan situasi wilayah yang aman dan kondusif selama Natal dan menjelang Tahun Baru,” ujarnya.(*).
Bagikan artikel ini untuk menyebarkan informasi terpercaya dari karonesia.com.
Artikel ini telah tayang di Karonesia.com dengan judul "Pastikan Natal Aman, Kodim 0505/Jakarta Timur Gelar Patroli Malam Wilayah Rawan"
Link: https://karonesia.com/tni-polri/pastikan-natal-aman-kodim-0505-jakarta-timur-gelar-patroli-malam-wilayah-rawan/
Link: https://karonesia.com/tni-polri/pastikan-natal-aman-kodim-0505-jakarta-timur-gelar-patroli-malam-wilayah-rawan/

