Iklan Karonesia
Home » Berita » Pangdam IV/Diponegoro Pimpin Rakor Progres Jembatan Garuda

Pangdam IV/Diponegoro Pimpin Rakor Progres Jembatan Garuda

Pangdam IV Diponegoro Mayjen TNI Achiruddin memimpin rapat koordinasi pembangunan Jembatan Garuda di Aula Makodam. Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Achiruddin, S.E., M.Han., saat memimpin rakor progres pembangunan Jembatan Garuda di Aula Makodam IV/Diponegoro, Semarang. (Foto: Pendam IV/Diponegoro)

Semarang, Jateng (KARONESIA.com) – Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Achiruddin, S.E., M.Han., memimpin Rapat yang dihadiri Kasdam IV/Diponegoro, para Asisten Kasdam, para Danrem, Kabalakdam serta para Dandim jajaran Kodam IV/Diponegoro bertempat di Aula Makodam IV/Diponegoro, Senin (19/1/2026).

Rapat ini digelar untuk membahas dan mengetahui sejauh mana progress Pembangunan Jembatan Gantung Garuda di wilayah Kodam IV/Diponegoro.

Suasana rapat koordinasi jajaran pejabat Kodam IV Diponegoro membahas progres pembangunan jembatan gantung.
Jajaran Danrem dan Dandim di lingkungan Kodam IV/Diponegoro memaparkan progres pembangunan infrastruktur di wilayah masing-masing. (Foto: Pendam IV/Diponegoro)

Para Danrem menyampaikan paparan terkait dengan progress pembangunan Jembatan di wilayahnya masing-masing.

Dalam arahannya, Pangdam menyampaikan bahwa Kodam IV/Diponegoro akan terus mengejar target realisasi pembangunan jembatan garuda sesuai dengan program yang ditetapkan (*)

Karonesia Logo
Sumber: Pendam IV/Diponegoro
Editor: Lingga
Redaksi: KARONESIA.COM
Bagikan Artikel Ini
Bantu sebarkan informasi terpercaya dari karonesia.com.
Artikel ini telah tayang di Karonesia.com dengan judul "Pangdam IV/Diponegoro Pimpin Rakor Progres Jembatan Garuda"
Link: https://karonesia.com/tni-polri/pangdam-iv-diponegoro-pimpin-rakor-progres-jembatan-garuda/

Iklan ×