Iklan Karonesia
Home » Berita » Mayor Arh Didik Wahyudi Pimpin Apel Kesiapsiagaan Tangani Konflik Sosial

Mayor Arh Didik Wahyudi Pimpin Apel Kesiapsiagaan Tangani Konflik Sosial

Tangerang, KARONESIA.COM | Mayor Arh Didik Wahyudi, Danramil 09/Serut Kodim 0506/Tangerang, memimpin apel kesiapsiagaan menghadapi potensi konflik sosial. Kegiatan berlangsung di Lapangan Alam Sutera, Serpong Utara, Kabupaten Tangerang, Senin (29/9/2025).

Apel ini diikuti prajurit TNI dari jajaran Korem 052/Wijayakrama, Damkar, satuan pengamanan, dan elemen masyarakat. Gelar pasukan bertujuan mengecek kesiapan personel, sarana, dan prasarana dalam mengantisipasi gangguan keamanan yang berpotensi memicu konflik sosial di wilayah.

Danrem 052/Wijayakrama Brigjen TNI Zulhadrie S. Mara menegaskan apel tersebut bukan sekadar rutinitas, melainkan bentuk kesiapan nyata. “Konflik sosial dapat terjadi kapan saja dan di mana saja. Oleh karena itu, seluruh prajurit harus waspada, responsif, dan mengedepankan sinergi dengan Polri, komponen masyarakat, serta pemerintah daerah,” ujar Zulhadrie.

Ia juga menekankan pentingnya peran masyarakat sebagai benteng utama dalam menjaga keamanan. “Keamanan bukan hanya tanggung jawab TNI dan Polri, melainkan tanggung jawab kolektif. Seluruh personel juga harus bertindak humanis dan profesional dalam menghadapi masyarakat,” tambahnya.

Apel kesiapsiagaan diisi dengan sejumlah simulasi, antara lain pemadaman kebakaran, penanganan luka bakar, mitigasi dampak gas air mata, serta latihan penanggulangan huru-hara. Melalui kegiatan tersebut, Korem 052/Wijayakrama berharap stabilitas keamanan di wilayah Tangerang dan sekitarnya tetap terjaga kondusif.(*)

Bagikan artikel ini untuk menyebarkan informasi terpercaya dari karonesia.com.

Foto Editor

Editor: Lingga
© KARONESIA 2025

Artikel ini telah tayang di Karonesia.com dengan judul "Mayor Arh Didik Wahyudi Pimpin Apel Kesiapsiagaan Tangani Konflik Sosial"
Link: https://karonesia.com/tni-polri/mayor-arh-didik-wahyudi-pimpin-apel-kesiapsiagaan-tangani-konflik-sosial/

Iklan ×