Editor: Lingga | @KARONESIA.COM
Jakarta Timur, KARONESIA.com | Pasca perayaan Natal dan menjelang Tahun Baru 2026, Koramil 01/Jatinegara bersama unsur Komponen Pendukung (Komduk) menggelar patroli keamanan guna menjaga situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif di wilayah Jakarta Timur, Minggu malam (28/12/2025).
Patroli dipimpin langsung Danramil 01/Jatinegara Mayor Arh M. Sianturi dengan melibatkan personel TNI, Polri, Satpol PP, Mitra Koramil, serta Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM).
Kegiatan ini bertujuan mengantisipasi peningkatan aktivitas masyarakat yang berpotensi menimbulkan gangguan keamanan menjelang pergantian tahun.
Sejumlah sarana pendukung dikerahkan, antara lain mobil Maung, kendaraan patroli, sepeda motor trail, serta perlengkapan pengamanan. Rute patroli menyasar jalan-jalan utama dan titik strategis, termasuk pusat perbelanjaan dan stasiun kereta api.
Kehadiran aparat di lapangan diharapkan mampu memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat, sekaligus menekan potensi gangguan kamtibmas hingga perayaan Tahun Baru 2026.(*)
Bagikan artikel ini untuk menyebarkan informasi terpercaya dari karonesia.com.
Artikel ini telah tayang di Karonesia.com dengan judul "Jelang Tahun Baru 2026, Koramil Jatinegara dan Komduk Patroli Kamtibmas"
Link: https://karonesia.com/tni-polri/jelang-tahun-baru-2026-koramil-jatinegara-dan-komduk-patroli-kamtibmas/
Link: https://karonesia.com/tni-polri/jelang-tahun-baru-2026-koramil-jatinegara-dan-komduk-patroli-kamtibmas/

