Tigaraksa (KARONESIA.COM) – Babinsa Koramil 14/Panongan, Kodim 0510/Tigaraksa, kembali menunjukkan perannya sebagai motor penggerak kemitraan TNI dan masyarakat melalui kegiatan gotong royong membersihkan lingkungan di Kampung Ranca Serdang, RT 09/03 Desa Ranca Iyuh, Kecamatan Panongan, Kabupaten Tangerang, Banten, Jumat (10/01/2025).
Kegiatan ini bertujuan menjaga kebersihan lingkungan sekaligus mencegah timbulnya wabah penyakit. Babinsa bersama warga membersihkan sampah dan rumput liar di sepanjang jalan. Lingkungan yang bersih diharapkan dapat menciptakan suasana sehat dan nyaman.
Danramil 14/Panongan, Kapten Cke Jitu Arman Sinaga, SH, menyampaikan bahwa gotong royong ini memiliki manfaat besar, baik untuk lingkungan maupun sosial masyarakat. “Selain menjaga kebersihan, kegiatan ini menumbuhkan budaya gotong royong, mempererat kekeluargaan, membangun kepedulian lingkungan, serta mengajarkan sikap kerja sama,” ujar Kapten Arman Sinaga.
Ia juga menegaskan bahwa gotong royong ini merupakan upaya TNI dalam memperkuat kemanunggalan dengan rakyat. “Semoga hubungan kerja sama yang selama ini sudah terbina dengan baik semakin kuat demi mewujudkan masyarakat yang peduli terhadap lingkungan,” tambahnya.
Sementara itu, Bati Tuud Koramil 14/Panongan, Peltu Misbach, menyampaikan apresiasi kepada Babinsa yang telah aktif berkontribusi dalam berbagai kegiatan kewilayahan. “Keberadaan Babinsa harus selalu memberikan dampak positif bagi masyarakat. Aktivitas seperti ini penting untuk menunjang Pembinaan Teritorial di wilayah binaan,” pungkasnya.
Gotong royong ini menjadi bagian dari karya bakti TNI-AD dalam program Bakti TNI, yang tidak hanya bertujuan menciptakan lingkungan bersih, tetapi juga membangun solidaritas dan sinergi antara TNI dan masyarakat. (@2025)