KARONESIA.COM | Tigaraksa – Babinsa Kelurahan Kelapa Dua, Serka Suwarto,Koramil 02/Curug bersama tim gabungan dari Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Tangerang, Satpol PP Kecamatan Kelapa Dua, dan aparat kelurahan setempat, melakukan pemantauan dan monitoring lapak hewan qurban di wilayah Kelapa Dua, Rabu (4/6/2025).
Kegiatan lintas sektoral ini bertujuan memastikan seluruh hewan yang dijual menjelang Idul Adha dalam kondisi sehat, layak, dan memenuhi syarat untuk dijadikan hewan qurban.
Pantauan dilakukan langsung oleh unsur terkait, di antaranya Plt. Sekretaris Camat Kelapa Dua Wakirin, perwakilan Dinas Pertanian Kabupaten Tangerang Maridun, Kasi Trantib Kelurahan Heru, serta Kasi Trantib Kecamatan Ade. Mereka turut meninjau kondisi fisik hewan, kebersihan lapak, serta dokumen kesehatan hewan dari para pedagang.
“Hewan qurban yang sudah dinyatakan sehat dan layak oleh tim pemeriksa akan diberikan stiker khusus sebagai penanda bahwa hewan tersebut telah melalui pemeriksaan dan aman untuk dikurbankan,” ujar Serka Suwarto di lokasi pemantauan.
Menurut dia, keterlibatan TNI dalam pemantauan ini adalah bentuk sinergi mendukung ketahanan pangan serta kesehatan masyarakat jelang hari raya qurban. “Kami memastikan lapak hewan qurban di wilayah binaan tetap tertib, bersih, dan hewan yang dijual benar-benar sehat. Ini penting agar warga tidak merasa khawatir saat membeli,” tambahnya.
Sementara itu, Danramil 02/Curug Mayor Inf Sudibyo menyampaikan apresiasinya atas kolaborasi yang berjalan baik antara TNI, pemerintah daerah, dan instansi teknis. Ia menekankan pentingnya kepastian kualitas hewan qurban di tengah meningkatnya kebutuhan menjelang Idul Adha.
“Pemantauan ini bukan hanya soal ketertiban, tetapi juga menjamin keamanan dan kesehatan hewan qurban bagi masyarakat. Kami mendukung penuh langkah ini agar pelaksanaan ibadah qurban berjalan khusyuk dan tidak menimbulkan persoalan kesehatan di kemudian hari,” tegas Mayor Sudibyo.
Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya preventif guna mencegah penjualan hewan yang sakit atau tidak memenuhi standar qurban, sekaligus mengedukasi pedagang untuk menjaga kebersihan kandang serta memastikan kelengkapan surat kesehatan hewan.
Dengan adanya stiker “Layak dan Sehat” yang ditempel pada lapak, masyarakat diimbau membeli hewan qurban hanya dari tempat yang telah mendapat verifikasi resmi dari tim pengawas.
Editor: Lingga
Copyright © KARONESIA 2025
Link: https://karonesia.com/tni-polri/babinsa-dan-tim-gabungan-pantau-lapak-hewan-qurban-di-kelapa-dua/

