Jakarta (KARONESIA.COM) – Dalam ajang Kejuaraan Daerah (Kejurda) Atletik DKI Jakarta yang digelar di Pusat Pelatihan Olahraga Pelajar Ragunan, Jakarta Selatan, Minggu (24/11/2024), Prada Anviccens Hamba Banju, prajurit Yonif 201/JY, tampil gemilang dengan meraih medali emas di kategori lari 5000 meter.
Prada Anviccens berhasil mencatatkan waktu 16 menit 54 detik, mengalahkan 22 atlet lainnya yang juga bersaing ketat di nomor tersebut. Prestasi ini tak hanya membawa kebanggaan bagi dirinya pribadi, tetapi juga bagi kesatuan yang dia wakili.
Komandan Batalyon Infanteri 201/JY, Letkol Inf M. Alharidz Unus, S.Sos., M.I.P., menyampaikan rasa bangga yang mendalam atas pencapaian prajuritnya. “Medali emas yang diraih oleh Prada Anviccens adalah bukti nyata dari pembinaan yang konsisten di satuan kami, serta ketekunan dan dedikasi tinggi yang ditunjukkan oleh prajurit kami dalam berlatih,” ujar Letkol Alharidz.
Menurutnya, prestasi ini juga menjadi cerminan dari semangat dan disiplin yang diterapkan di lingkungan Yonif 201/JY, yang tidak hanya berfokus pada tugas-tugas militer, tetapi juga mendukung pengembangan potensi individu anggotanya dalam bidang olahraga.
Kemenangan Prada Anviccens di Kejurda ini pun mempertegas posisi Yonif 201/JY sebagai salah satu satuan yang mendorong anggotanya untuk berprestasi tidak hanya di medan pertempuran, tetapi juga di ajang olahraga yang bergengsi. (@2024)