Serda Ardianto Ajak Security Gereja Jaga Keamanan dan Kesehatan

TANGERANG SELATAN, Karonesia.com – Kegiatan Komsos yang dilaksanakan oleh Serda Ardianto, Babinsa Pondok Cabe Udik, dengan bersilaturahmi bersama Bapak Rico Pulung, security di Gereja Barnabas di Raya M.Toha RT.02/RW 05, Pondok Cabe Udik, Kecamatan Pamulang, Tangerang Selatan,Selasa (12/12/2023).

Dalam kesempatan itu, Serda Ardianto menyampaikan kepada warga binaan Bapak Rico Pulung untuk agar waspada dan menjaga keamanan wilayah kerjanya serta tetap menjaga kesehatan.

Baca Juga :  Dandim 0506/Tgr Rapat Koordinasi Forkopimda Kota Tangerang

“Kesehatan adalah hal utama, karena dengan sehat kita dapat menjalankan pekerjaan dengan maksimal, terlebih saat ini cuaca sudah memasuki musim hujan,” kata Babinsa kepada warga binaan.

Baca Juga :  Anggota Koramil 06/Trs Lakukan Pengamanan Ibadah Umat Nasrani

Di sisi lain, Serda Ardianto juga mengingatkan security untuk rutin mengawasi dan memonitor wilayah kerja guna mencegah tindakan kriminal seperti pencurian dan kehilangan di sekitar gereja serta tetap berkomunikasi dengan aparat seperti Babinsa dan Binamas.

Danramil 08/Pml, Mayor Chb Sutisna ditempat terpisah, juga mengajak warga Pondok Cabe Udik untuk menjaga keamanan dan kesehatan selama cuaca yang sudah memasuki musim hujan.

Baca Juga :  Lingkungan Bersih, Babinsa Koramil 02/Matraman Giat Karya Bakti

Danramil menekankan pentingnya kerjasama antara warga dan aparat keamanan dalam mengawasi dan memonitor wilayah kerja. Hal ini bertujuan untuk mencegah tindakan kriminal sehingga tercipta wilayah yang aman dan kondusif.(#)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *