Danyonif 201/JY Ikuti Apel Pasukan Gabungan Untuk ISF dan Operasi Tribrata Jaya 2024

KAROnesia.com, Jakarta Timur  – Bertempat di Lapangan Apel B3, Mabes TNI, Cilangkap, Jakatta Timur, Senin (2/09/2024), Danyonif 201/JY Letkol Inf M. Alharidz Unus, S.Sos., M.I.P, turut serta dalam Apel Gelar Pasukan Gabungan dalam rangka dua operasi besar yaitu International Sustainability Forum (ISF) 2024 dan Operasi Tribrata Jaya 2024.

Pangkogabwilhan I Laksdya TNI Agus Hariadi, M.Han., yang juga menjabat sebagai Panglima Komando Gabungan Terpadu Pengamanan (Pangkogabpadpam), memimpin apel ini bersama Dankorbrimob Polri Komjen Pol. Drs. Imam Widodo, M.Han., selaku Kepala Operasi Polri.

Kegiatan ini bertujuan untuk memeriksa kesiapan personel, satuan tugas, dan komando operasi dalam menghadapi kedua acara tersebut dengan profesionalisme dan sinergi yang tinggi.

Baca Juga :  Tingkatkan Kemampuan Menembak, Yonif 201/Jaya Yudha Gelar LATBAKJATRI

ISF 2024 akan berlangsung pada tanggal 5-6 September 2024, sementara Operasi Tribrata Jaya 2024 akan berfokus pada pengamanan kunjungan Paus Fransiskus ke Indonesia.

Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto, yang amanatnya dibacakan oleh Pangkogabwilhan I, menekankan bahwa pengamanan ISF 2024 adalah kehormatan dan kebanggaan bagi prajurit TNI. “Kalian akan menjadi wajah dan cerminan seluruh prajurit TNI. Tunjukkan profesionalisme dan jiwa humanis kalian dalam setiap tindakan,” ujarnya.

Sementara itu, amanat Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo yang dibacakan oleh Dankorbrimob Polri, diingatkan bahwa pengamanan dua peristiwa penting ini adalah bagian dari sejarah bangsa.

“Kita harus memberikan yang terbaik dalam pengabdian kita. Ini adalah kesempatan untuk menunjukkan komitmen dan kinerja terbaik kita,” kata Kapolri.

Baca Juga :  Wujudkan Lingkungan Bersih, Koramil Matraman Karya Bakti Bersama Warga

Sebanyak 4.300 prajurit TNI dan 4.730 personel Polri, lengkap dengan alat utama sistem persenjataan (alutsista), telah disiapkan untuk memastikan keamanan kedua agenda tersebut.

Selain TNI dan Polri, dukungan juga akan diberikan oleh Dinas Perhubungan, Satpol PP, Damkar/BPBD, dan berbagai unsur pemerintah daerah lainnya untuk kelancaran acara.

Kesiapan dan koordinasi yang baik antara berbagai unsur ini diharapkan dapat memastikan berlangsungnya ISF 2024 dan kunjungan Paus Fransiskus dengan aman dan sukses. (@lingga_2024)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *