Gelar Bakti Sosial 3T, Dandim: Bakti TNI Untuk Membangun NKRI

Gelar Bakti Sosial 3T, Dandim: Bakti TNI Untuk Membangun NKRI.(foto)

KAROnesia.com, Tangerang  – Dandim 0506/Tgr Kolonel Inf Endik Hendra Sandi pimpin langsung pelaksanaan Bakti Sosial 3T (Terpencil, Terluar, Terisolir  dan Kumuh Perkotaan), yang digelar di Aula Palapa Makodim 0506/Tgr Jalan TMP. Taruna No. 1 Kelurahan Sukasari Kecamatan Tangerang Kota Tangerang, Selasa (25/06/2024).

Kegiatan Bakti Sosial dengan tema “Bakti TNI Untuk Membangun NKRI” dalam upaya meningkatkan kesejahteraan dan kesehatan masyarakat perkotaan, di wilayah teritorial Kodim 0506/Tangerang.

Baca Juga :  Brigjen TNI Kris Doni Indriarto Kunjungi Ajendam IV/Diponegoro: Tekankan Pentingnya Menghindari Judi Online dan KDRT

Di sambutannya, Dandim 0506/Tgr Kolonel Inf Endik Hendra Sandi menyampaikan, program Bakti sosial wilayah Kumuh Perkotaan di wilayah Kodim 0506/Tgr suatu wujud kepedulian TNI kepada masyarakat untuk meningkatkan kondisi kesejahteraan dan kesehatan masyarakat di wilayah perkotaan.

Dandim 0506/Tgr Kolonel Inf Endik Hendra Sandi menyerahkan bantuan dalam kegiatan Bakti Sosial 3T.(foto)

“Melalui kegiatan ini, akan terwujudnya ketahanan masyarakat terhadap segala ancaman gangguan hambatan dan tantangan terhadap Kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia.” kata Dandim.

Baca Juga :  Hadiri Rapat Gakkumdu Persiapan Pilkada, Dandim Tegaskan Komitmen Kodim 0621/Kab Bogor

Ia juga menjelaskan bahwa, maksud diselenggarakan kegiatan untuk membantu Pemerintah Kota Tangerang dan Kota Tangerang Selatan sesuai dengan UU TNI No. 34 Tahun 2024 pasal 7 Point N yaitu membangun tugas pemerintah Daerah.

Menurut Dandim, kegiatan Bakti Sosial wilayah terpencil terluar, terisolir, dan kumuh perkotaan dilaksanakan dengan pembagian sembako kepada warga masyarakat yang benar-benar membutuhkan. “Diharapkan kegiatan ini, tepat sasaran sehingga terwujudnya peningkatan kondisi ekonomi di dalam kehidupan masyarakat.” ucapnya.

Baca Juga :  Danyonif 201/JY Pimpin Doa Bersama Untuk Memperingati HUT RI ke-79

Ditambahkan Dandim bahwa, sasaran yang ingin dicapai dalam penyelenggaraan kegiatan ini adalah, tercapainya peningkatan masyarakat dalam bidang kesehatan, pendidikan kesejahteraan ekonomi dan budaya masyarakat setempat.

“Selain itu juga membantu meningkatkan kehidupan sosial masyarakat sosial masyarakat guna terwujudnya keluarga yang sejahtera dan serta terwujudnya masyarakat yang sehat berpendidikan Mandiri dan unggul,” tutup Dandim diakhir sambutannya.

Hadir dalam kegiatan itu, Letkol Arm Udin Rasidi Pj.Kasdim 0506/Tgr, Perwira Staf Kodim 0506/Tgr, Danramil Jajaran Kodim 0506/Tgr, Perwakilan Babinsa dan Perwakilan Warga Masyarakat. (@lingga/2024)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *