KAROnesia.com, Tigaraksa – Biasanya, remaja Desa Guntung bernama Raka bersama temennya harus menempuh jalan berlumpur yang sulit dilalui, membuat perjalanan menjadi sangat merepotkan dan waktu yang diperlukan untuk sampai di lokasi memancing menjadi lebih lama.
Namun, itu tidak dirasakan olehnya lagi, sebaliknya Raka bersama temannya yang merupakan warga Desa Gintung saat pergi memancing merasakan sensasi yang berbeda karena jalan yang selama ini rusak parah, tidak ada lagi kerana sudah dibangun oleh TNI melalui TMMD Kodim 0510/Tigaraksa.
Ini merupakan pengalaman yang berbeda yang dirasakan remaja Raka bersaam teman-temannya, berkat adanya program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-120 Kodim 0510/Tigaraksa.
Di desanya, tepatnya di Desa Gintung, Kec Sukadiri, melalui program TMMD Kodim 0510/Tigaraksa, personil TNI telah membangun jalan yang bagus dan cukup signifikan. Jalan ini kini mulus, dan dapat dilalui oleh kendaraan bermotor secara lancar tanpa kendala.
Remaja ini merasa senang dengan apa yang terjadi, meskipun pada dasarnya ia hanya memancing. Perjalanan menjadi lebih singkat dan efisien, dan tidak lagi menguras energi untuk menempuh jalan yang sulit.
Ia mengungkapkan kegembiraannya atas pembangunan jalan yang telah dilakukan melalui program TMMD. Menurutnya, jalan baru yang dibangun meeupakan mimpi anak-anak disini, karena sudah bertahun-tahun jalan kami rusak parah.
“Kami senang dan terima kasih bapak TNI yang sudah bangun jalan di desa kami. Jalan baru yang dibangun sangat bagus dan kami enggak lagi kuatir dengan lubang dan debu.” ungkapnya dengan bahagia.
“Asik, kami enggak perlu menghindari jalan berlubang seperti kubangan sapi, karena jalan udah bagus.” katanya sambil mengayuh sepeda dan membonceng temannya menuju lokasi pemancingan, Rabu (12/06/2024).
Sementraa itu, Pasi Ter Kodim 0510/Tigaraksa, Kapten Inf Arja Suarja mengtakan kepada media bahwa, melalui program TMMD, TNI bersama masyarakat bahu-membahu untuk membangun desa dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Lebih lanjut, ia juga menyatakan bahwa program TMMD sangat membantu warga, selain pembangunan jalan, program ini juga telah berkontribusi dalam pembangunan fasilitas lain seperti sarana air, RTLH, penghijauan, dan lainnya.
“Program ini berhasil melaksanakan berbagai program pembangunan yang sangat membantu warga desa, dan meningkatkan kondisi kesejahteraan sosial di wilayah tersebut.” pungkasnya.(@2024/lingga)