Gerakan Minggu Bersih Babinsa Koramil Matraman Bersama PPSU

KAROnesia.com, Jakarta Timur – Menjaga lingkungan agar tetap bersih, Babinsa Koramil 02/Matraman, Sertu Dede Kurniawan, Serda Muhammad bersama PPSU dan warga RW.08 Kelurahan Utan Kayu Utara, Kecamatan Matraman melaksanakan kerja bakti pembersihan sampah dilingkungan tersebut, Minggu (02/06/2024).

Danramil Mayor Arm Ahmad Budiman, S,Sos,M,Si, mengatakan kegiatan kerja bakti Minggu bersih merupakan upaya Babinsa bersama PPSU untuk mewujudkan kebersihan lingkungan khususnya di wilayah RT.07/08 Utan Kayu Utara Matraman, Jakarta Timur.

Baca Juga :  Pembacaan Yasin: Perkuat Keimanan dan Ketaqwaan prajurit Yonif 201/JY

“Babinsa bersama PPSU dibantu perangkat RT.07, membersihkan sampah daun yang ada disekitar lingkungan tempat tinggal warga, dengan tujuan menjadikan lingkungan bersihkan. Selanjutnya sampah yang dikumpulkan di angkut ke truk Dinas kebersihan Kecamatan Matraman untuk segera dibuang ke lokasi akhir tempat pembuangan sampah.”kata Danramil menjelaskan.

Baca Juga :  Babinsa Senang: Masyarakat Desa Gintung Terima Manfaat Positif TMMD

Dikesempatan itu, babinsa dalam pelaksanaannya juga menyampaikan hambatan dan mengajak warga,agar peduli terhadap kebersihan lingkungan disekitar tempat tinggalnya.

Baca Juga :  Kedekatan Babinsa dan Linmas dalam TMMD ke-122: Wujudkan Keamanan Wilayah

“Adanya kegiatan ini ,menunjukan terjalinnya kolaborasi yang baik antara Babinsa Kelurahan Utan Kayu Utara dengan PPSU dan Dinas kebersihan Matraman beserta warga. Selain itu,kegiatan ini juga mempererat silaturahmi sehingga ada beberapa hal dapat dicapai yaitu lingkungan bersih dan kondusi kamtibmas juga aman,”pungkasnya. (@2024/lingga)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *