Iklan Karonesia
Home » Berita » Jangkau Akar Rumput, KB FKPPI Cab 2708 Tangsel Perkuat Jaringan Tingkat RT-RW

Jangkau Akar Rumput, KB FKPPI Cab 2708 Tangsel Perkuat Jaringan Tingkat RT-RW

Ketua FKPPI Cab 2708 Tangsel, Agus Asnawi memberikan arahan saat rapat persiapan retreat. Ketua FKPPI Cab 2708 Tangsel, Agus Asnawi memberikan arahan dalam rapat persiapan retreat FKPPI Kota Tangerang Selatan yang akan digelar di Cisarua, Bogor. (Sumber foto: FKPPI Tangsel).

Tangerang Selatan, Banten (KARONESIA.com) – Keluarga Besar Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan (FKPPI) Cab 2708 Kota Tangerang Selatan bersiap menggelar retreat untuk seluruh pengurus tingkat rayon dari tujuh kecamatan di wilayah tersebut.

Kegiatan ini dijadwalkan berlangsung selama tiga hari, mulai Jumat hingga Minggu, 23-25 Januari 2026, yang berlokasi di Efata 2 Cisarua, Bogor. Persiapan agenda tersebut telah dimatangkan dalam rapat internal di Pamulang, atngaerang Selatan, Minggu (18/1/2026).

Suasana rapat persiapan retreat KB FKPPI Cab 2708 Kota Tangerang Selatan yang dihadiri para pengurus.
Para pengurus KB FKPPI Cab 2708 Kota Tangerang Selatan saat menggelar rapat persiapan retreat di Tangerang Selatan.(Sumber foto: FKPPI Tangsel)

Fokus utama dari retreat ini adalah peningkatan kualitas kepemimpinan para anggota serta penguatan jaringan organisasi yang solid hingga ke tingkat Rukun Tetangga (RT) dan Rukun Warga (RW).

Ketua FKPPI Kota Tangerang Selatan, Agus Asnawi, menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan momentum penting. Tujuannya agar FKPPI dapat terus berperan aktif di tengah masyarakat.

Suasana keakraban dalam rapat pengurus KB FKPPI Cab 2708 Tangerang Selatan.
Suasana diskusi yang akrab antar pengurus KB FKPPI Cab 2708 Kota Tangerang Selatan dalam agenda persiapan retreat organisasi. (Sumber foto: FKPPI Tangsel).

“Kami berharap retreat ini dapat menjadi momentum untuk meningkatkan kualitas kepemimpinan dan memperkuat jaringan antar anggota FKPPI kota Tangerang Selatan,” ujar Agus saat memberikan motivasi.

Agenda retreat akan mencakup beberapa sesi penting, seperti diskusi mengenai pengembangan diri, kegiatan team building untuk mempererat kekompakan, serta pembekalan teknis terkait manajemen kepengurusan.

Lebih lanjut, retreat ini juga dirancang untuk meningkatkan kesadaran para anggota akan peran strategis FKPPI sebagai wadah kontribusi bagi putra-putri purnawirawan di Tangerang Selatan.

“Kami juga berharap FKPPI kota Tangerang Selatan ke depannya dapat terus berperan aktif dalam masyarakat dan menjadi wadah bagi putra-putri purnawirawan untuk berkontribusi,” kata Agus.

Hasil dari retreat ini diharapkan dapat mencetak kader-kader pimpinan yang siap mengimplementasikan program kerja organisasi secara lebih terstruktur di tingkat kewilayahan dan memberikan dampak positif bagi masyarakat luas.(*)

Karonesia Logo
Sumber: FKPPI Tangsel
Editor: Lingga
Redaksi: KARONESIA.COM
Bagikan Artikel Ini
Bantu sebarkan informasi terpercaya dari karonesia.com.
Artikel ini telah tayang di Karonesia.com dengan judul "Jangkau Akar Rumput, KB FKPPI Cab 2708 Tangsel Perkuat Jaringan Tingkat RT-RW"
Link: https://karonesia.com/daerah/jangkau-akar-rumput-kb-fkppi-cab-2708-tangsel-perkuat-jaringan-tingkat-rt-rw/

Iklan ×