Editor: Lingga | @KARONESIA.COM
Kota Tangerang, KARONESIA.com | Komandan Kodim 0506/Tangerang Kolonel Inf Ary Sutrisno melaksanakan pemantauan kegiatan ibadah Natal bersama Forkopimda Kota Tangerang pada malam Misa Natal 2025, Rabu (24/12/2025).
Kegiatan pemantauan berlangsung di Ruang Patio Gedung Pusat Pemerintahan Kota Tangerang dan dilanjutkan dengan patroli bersama menyusuri sejumlah gereja di wilayah Kota Tangerang.
Hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Wali Kota Tangerang Maryono Hasan, Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol M. Raden Jauhari, serta jajaran pejabat daerah dan tokoh lintas agama.
Rute patroli dimulai dari Gedung Puspem Kota Tangerang, melintasi Jalan Jenderal Sudirman, Gereja HKBP di Jalan Melati II, hingga Gereja Katolik Hati Santa Perawan Maria Tak Bernoda di Jalan Daan Mogot.
Dandim 0506/Tangerang menyampaikan bahwa patroli bersama ini bertujuan memberikan rasa aman dan nyaman kepada umat Kristiani dalam melaksanakan ibadah Natal.
Pemantauan dilakukan sejak pukul 20.00 WIB hingga 21.20 WIB dengan memastikan situasi keamanan di sekitar tempat ibadah tetap kondusif.
Menurutnya, kehadiran Forkopimda di lapangan merupakan bentuk komitmen bersama dalam menjaga toleransi serta stabilitas keamanan wilayah selama perayaan Natal 2025.(*)
Bagikan artikel ini untuk menyebarkan informasi terpercaya dari karonesia.com.
Artikel ini telah tayang di Karonesia.com dengan judul "Dandim 0506/Tangerang Pantau Malam Misa Natal 2025 Bersama Forkopimda"
Link: https://karonesia.com/tni-polri/dandim-0506-tangerang-pantau-malam-misa-natal-2025-bersama-forkopimda/
Link: https://karonesia.com/tni-polri/dandim-0506-tangerang-pantau-malam-misa-natal-2025-bersama-forkopimda/

