Iklan Karonesia
Home » Berita » Sambut Hari Juang TNI AD, Satjar Korem 052/Wkr Gelar Karya Bakti Bersih Sungai dan Waduk

Sambut Hari Juang TNI AD, Satjar Korem 052/Wkr Gelar Karya Bakti Bersih Sungai dan Waduk

Logo Karonesia

Editor: Lingga  |  @KARONESIA.COM

Tangerang, KARONESIA.com | Dalam rangka menyambut Hari Juang TNI Angkatan Darat serta Hari Ulang Tahun ke-76 Kodam Jaya/Jayakarta tahun 2025, Satuan Jajaran Komando Resor Militer (Korem) 052/Wijayakrama menggelar karya bakti bersih sungai dan waduk secara serentak, Sabtu (13/12/2025).

Kegiatan tersebut memfokuskan pembersihan sungai dan waduk di wilayah masing-masing satuan sebagai wujud nyata kemanunggalan TNI Angkatan Darat dengan rakyat. Seluruh jajaran Korem 052/Wkr mengusung tema Bersih-Bersih Sungai/Waduk, Jaga Jakarta.

Dalam pelaksanaannya, satuan jajaran Korem 052/Wkr berkolaborasi dengan pemerintah daerah, Polri, Komponen Cadangan, Korps Kadet Republik Indonesia, Pramuka, serta berbagai komponen pendukung dan masyarakat setempat.

Karya bakti serentak tersebut menyasar sejumlah lokasi, antara lain Kali Angke dan Kanal Ciliwung di wilayah Kodim 0502/Jakarta Utara, Kali Banjir Kanal Ciliwung di wilayah Kodim 0503/Jakarta Barat, Situ Parigi di wilayah Kodim 0506/Tangerang Selatan, serta Kali Gelam di wilayah Kodim 0510/Tigaraksa, Kabupaten Tangerang.

Danrem 052/Wkr Brigjen TNI Faizal Rizal, S.I.P., memimpin langsung kegiatan di lokasi Kodim 0510/Tigaraksa, Kali Gelam, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang. Kegiatan di lokasi tersebut diawali dengan apel pengecekan personel pada pukul 07.15 WIB, dilanjutkan penyerahan bantuan sembako secara simbolis kepada warga sekitar dan penanaman pohon oleh Danrem bersama tamu undangan.

Prajurit Korem 052/Wkr bersama masyarakat kemudian melaksanakan karya bakti dengan menggunakan alat berat dan peralatan pendukung, seperti beko, truk sampah, gerobak, mesin pemotong rumput, cangkul, arit, dan karung. Mereka membersihkan sampah, rumput liar, serta semak-semak di sekitar sungai dan waduk secara bergotong royong.

Brigjen TNI Faizal Rizal menegaskan bahwa kegiatan karya bakti tersebut tidak hanya menjadi bagian dari peringatan Hari Juang TNI AD dan HUT ke-76 Kodam Jaya, tetapi juga mencerminkan kemanunggalan TNI AD dengan rakyat. Ia menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan menjaga lingkungan, mengembalikan fungsi hidrologi saluran air, memastikan kelancaran aliran air, serta mencegah potensi bencana banjir pada musim penghujan.

Usai pelaksanaan karya bakti, seluruh peserta mengikuti video conference bersama Pangdam Jaya/Jayakarta Mayjen TNI Deddy Suryadi, S.I.P., M.Si., sebagai bagian dari rangkaian kegiatan serentak pembersihan sungai dan waduk yang dipusatkan di Waduk Rio, Jakarta Timur.(*)

Bagikan artikel ini untuk menyebarkan informasi terpercaya dari karonesia.com.

Artikel ini telah tayang di Karonesia.com dengan judul "Sambut Hari Juang TNI AD, Satjar Korem 052/Wkr Gelar Karya Bakti Bersih Sungai dan Waduk"
Link: https://karonesia.com/tni-polri/sambut-hari-juang-tni-ad-satjar-korem-052-wkr-gelar-karya-bakti-bersih-sungai-dan-waduk/

Iklan ×