Wakapendam Jaya Pimpin Pelepasan Personel dan Munggahan Jelang Ramadan

“Mutasi adalah bagian dari dinamika organisasi. Kami berharap personel yang pindah satuan dapat terus berkontribusi dengan baik di tempat yang baru.” – Letkol Inf M. Wirya Arthadiguna

Karonesia.com_20250303_112459_0000

Jakarta (KARONESIA.COM ) –  Wakapendam Jaya Letkol Inf M. Wirya Arthadiguna, S.H., M.Si., memimpin acara pelepasan personel pindah satuan dan tradisi munggahan menjelang bulan Ramadan. Acara berlangsung di Aula Mapendam Jaya, Jakarta Timur, Jumat, (28/02/2025).

Personel yang dilepas dalam acara ini adalah Lettu Caj (K) Agitha Ateta Ulina, S.Psi., yang akan bertugas di satuan baru. Wakapendam Jaya menyampaikan bahwa rotasi dalam tubuh TNI AD merupakan hal yang biasa dilakukan demi pengembangan karier, penyegaran organisasi, serta kebutuhan penugasan yang terus berkembang.

Gambar: Acara pelepasan personel pindah satuan dan tradisi munggahan menjelang bulan Ramadan.

“Mutasi adalah bagian dari dinamika organisasi. Kami berharap personel yang pindah satuan dapat terus berkontribusi dengan baik di tempat yang baru,” ujar Letkol Inf M. Wirya Arthadiguna.

Baca Juga :  Danrem 052/Wijayakrama Tutup Latihan Terintegrasi Pengamanan Pilkada DKI T.A. 2024
Baca Juga :  TNI di TMMD Beri Pembinaan Ngaji, Pasiter: Bagian dari Program Non Fisik

Usai pelepasan, acara dilanjutkan dengan tradisi munggahan, sebuah kebiasaan yang dilakukan menjelang Ramadan sebagai bentuk kebersamaan dan silaturahmi. Seluruh personel Pendam Jaya mengikuti kegiatan ini, yang ditutup dengan makan bersama sebagai simbol kekompakan dan kebersamaan di lingkungan satuan.

Rotasi dan tradisi kebersamaan seperti munggahan ini menjadi bagian dari budaya organisasi yang terus dijaga di lingkungan TNI AD. (@2025)

error: Content is protected !!