Pembukaan TMMD Reguler 122, Danrem 071/Wijayakusuma: Sinergitas TNI-Rakyat Untuk Pembangunan dan Pemberdayaan Ekonomi

KAROnesia.com, Pemalang– Dalam upaya mendukung program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD), Danrem 071/Wijayakusuma, Kolonel Infanteri Jamaluddin, S.I.P., M.I.P., menghadiri pembukaan TMMD Reguler 122 Tahun Anggaran 2024 yang dilaksanakan di Lapangan Desa Tambi, Kecamatan Watukumpul, Kabupaten Pemalang, Rabu (2/10/2024).

Acara tersebut dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, pejabat pemerintah daerah, serta instansi terkait. Upacara dibuka oleh Pjs Bupati Pemalang, Agung Haryadi, S.E., M.M., yang mengusung tema “Darma Bakti TMMD Mewujudkan Percepatan Pembangunan di Wilayah”.

Pembukaan ditandai dengan penyerahan alat kerja dan penandatanganan pelaksanaan kegiatan antara Pjs Bupati dan Dandim 0711/Pemalang, Letkol Inf Muhammad Arif, S.Hub.Int., menandakan dimulainya secara resmi TMMD Reguler ke-122.

Baca Juga :  Buka Rakernis Ditjen PTPP, Menteri AHY Bicarakan Peran Penting Pengadaan Tanah Bagi Pembangunan di Indonesia

Dalam sambutannya, Agung Haryadi, Pjs Bupati mengajak seluruh warga untuk bersatu dan bergotong royong dalam membangun desa.

“Mari kita gelorakan semangat kebersamaan dalam membangun sarana prasarana dan fasilitas umum yang menjadi kebutuhan dasar masyarakat. Program ini juga diharapkan dapat meningkatkan ekonomi, kesehatan lingkungan, dan kerukunan antarumat beragama untuk mencegah konflik SARA, radikalisme, terorisme, dan intoleransi,” tegasnya.

Kolonel Inf Jamaluddin, Danrem 071/Wijayakusuma, menambahkan pentingnya sinergi antara TNI dan masyarakat dalam pembangunan infrastruktur dan pemberdayaan ekonomi desa. Ia berharap, program TMMD ini dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat serta mendorong partisipasi aktif dari semua pihak.

“Kegiatan TMMD ini direncanakan berlangsung selama 30 hari ke depan, dengan fokus pada pembangunan fisik, termasuk pembangunan jalan beton, jembatan, talud, dan drainase. Selain itu, program non-fisik akan mencakup penyuluhan mengenai berbagai isu penting, mulai dari keamanan, pertanian, hingga kesehatan.” jelasnya.

Baca Juga :  Sinergitas Kodam Jaya dan Polda Metro Jaya Tingkatkan Stamina dan Kebersamaan Bermain Sepakbola

Danrem juga mengajak masyarakat untuk berperan aktif dalam setiap kegiatan, baik di lokasi TMMD Reg 122 maupun dalam program TMMD Sengkuyung yang juga berlangsung serempak di jajaran Korem 071/Wijayakusuma.

Acara ditutup dengan peninjauan lokasi proyek dan interaksi dengan masyarakat setempat, yang menunjukkan antusiasme terhadap inisiatif TNI dalam pembangunan desa mereka. (@lingga_2024)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *