Pangdam Jaya Menghadiri Upacara Sertijab Pangkoopsudnas Dan Dankodiklatau

JAKARTA TIMUR, Karonesia.com –Pangdam Jaya Mayjen TNI Mohamad Hasan menghadiri Upacara Serah Terima Jabatan Panglima Koopsudnas dan Komandan Kodiklatau, bertempat di Taxiway Echo, Lanud Halim Perdanakusuma. Jumat (8/12/2023).

Kepala Staf Angkatan Udara Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, S.E., M.P.P., CSFA., selaku Inspektur Upacara pimpin langsung Serah Terima Jabatan Panglima Koopsudnas dari Marsdya TNI M. Tonny Harjono, S.E., M.M. kepada Marsdya TNI Ir. Tedi Rizalihadi S., Μ.Μ. dan Komandan Kodiklatau dari Marsdya TNI Ir. Tedi Rizalihadi S., M.M. kepada Marsda TNI Dr. Arif Mustofa, M.M.

Baca Juga :  Dandim 0506/Tgr Hadiri Upacara HUT Ke-79 Kemerdekaan RI di Kota Tangerang Selatan

Dalam amanatnya Kasau sampaikan, bahwa TNI AU akan terus beradaptasi dan berupaya meningkatkan kemampuan melalui orientasi teknologi alutsista terkini dan senantiasa menempatkan sumber daya manusia sebagai aset terpenting dalam mempertahankan keunggulan kompetisi dikancah persaingan global, di hadapkan dengan perkembangan teknologi militer Matra Udara yang semakit pesat.

Baca Juga :  Pangdam IV/Diponegoro Memimpin Upacara Sertijab Kapoksahli dan Perwira Liaison TNI AL
Baca Juga :  Pangdam Jaya Tinjau Karya Bhakti Wilayah Kodim 0503/Jakarta di Pasar Grogol

Serahterima Jabatan Koopsudnas dan Kodiklatau adalah dua Komando Utama (Kotama) TNI AU yang menjalankan peran krusial dan sangat vital dalam menjamin kemampuan prajurit, serta sebagai regenerasi kepemimpinan berkelanjutan dalam organisasi agar TNI AU tumbuh semakin profesional.(#)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *