Pangdam Jaya Tutup Diklatsarmil Komcad PNS dan PPPK TNI AD 2025

“Sebagai PNS dan PPPK di lingkungan TNI AD, jadilah teladan di tempat kerja dan masyarakat,” ujar Pangdam Jaya.

20250227_163625

Jakarta (KARONESIA.COM) – Pangdam Jaya/Jayakarta Mayjen TNI Rafael Granada Baay memimpin upacara penutupan Pendidikan dan Latihan Dasar Kemiliteran (Diklatsarmil) Komponen Cadangan (Komcad) bagi Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) TNI AD Tahun Anggaran 2025 di Lapangan Candradimuka, Rindam Jaya, Jakarta (27/02/2025).

Sebanyak 496 peserta, terdiri dari 148 pria dan 348 wanita, telah menyelesaikan pelatihan dasar kemiliteran selama satu bulan. Program ini bertujuan membentuk disiplin, loyalitas, serta kesiapsiagaan mereka dalam mendukung pertahanan negara.

Baca Juga :  Warga Serdang Wetan Legok Target Jumat Berkah Kodim Tigaraksa

Dalam amanatnya, Pangdam Jaya menyampaikan apresiasi atas dedikasi dan semangat para peserta yang telah menyelesaikan pelatihan dengan baik. “Keterlibatan PNS dan PPPK dalam pendidikan Komcad bukan hanya untuk menambah keterampilan fisik, tetapi juga untuk menumbuhkan rasa tanggung jawab terhadap tugas negara. Peran mereka sangat strategis dalam berbagai aspek pertahanan dan keamanan,” kata Mayjen Rafael.

Baca Juga :  Lepas Sambut, Letkol Inf Anton Prasetyo: Kesuksesan Yonif 201/JY Tak Lepas dari Dukungan Semua Pihak

Ia menegaskan pentingnya komitmen PNS dan PPPK dalam menjaga keutuhan serta stabilitas nasional. “Sebagai PNS dan PPPK di lingkungan TNI AD, jadilah teladan di tempat kerja dan masyarakat. Manfaatkan pengalaman ini sebagai bekal untuk terus berkontribusi kepada negara,” ujarnya.

Upacara ini dihadiri oleh sejumlah pejabat tinggi, termasuk Direktur Veteran Ditjen Pothan Kemhan, Kasdam Jaya, Irdam Jaya, Kapoksahli, Kasubdit Sarpas Dit Sumdahan Ditjen Pothan, serta Danrindam Jaya.(@2025)

error: Content is protected !!