Forkopimko Jaktim Deklarasi Damai Akhiri Tawuran Warga

Forkopimko Jakarta Timur saat deklarasi damai bersama warga di Jatinegara.

Karonesia.com_20250227_104718_0000

Jakarta Timur (KARONESIA.COM) – Forum Koordinasi Pimpinan Kota (Forkopimko) Jakarta Timur menggelar deklarasi damai untuk mengakhiri tawuran antara warga Kelurahan Klender, Kecamatan Duren Sawit, dengan warga Kelurahan Cipinang Muara, Kecamatan Jatinegara. Kegiatan yang berlangsung di Lapangan Bulu Tangkis RT 08/08 Cipinang Muara, Rabu, (26/02/2025), ini dihadiri oleh Plt. Wali Kota Jakarta Timur, Danramil Jatinegara Mayor Arh M. Sianturi, serta Kapolres Metro Jakarta Timur.

Danramil Jatinegara menyatakan bahwa upaya perdamaian ini penting untuk menghentikan bentrokan yang kerap terjadi di kawasan perbatasan kedua wilayah. Ia berharap deklarasi damai ini dapat menjadi momentum bagi generasi muda untuk meninggalkan aksi tawuran, terutama menjelang bulan Ramadan.

Baca Juga :  Danramil 02/Btc Dampingi Danrem 052/Wkr Pantau Kelancaran Pembagian Bantuan Sembako

“Keberadaan RW 01, 02, 03, 04 Kelurahan Klender dan RW 08, 11, 15 Kelurahan Cipinang Muara memang berada di satu jalur perbatasan dengan kali. Namun, forum deklarasi damai ini sangat berarti karena sudah mendekati bulan Ramadan. Tawuran harus dihentikan dengan damai,” ujar Mayor Arh M. Sianturi.

Sebagai bentuk komitmen, warga yang terlibat tawuran menyerahkan sejumlah senjata tajam, seperti celurit, samurai, dan golok, kepada aparat kepolisian. Danramil Jatinegara berharap deklarasi ini bisa menjadi contoh bagi generasi muda di wilayah lain agar tidak terlibat dalam aksi kekerasan.

Baca Juga :  Babinsa Desa Pangadegan Gelar Komsos Bahas Keamanan Lingkungan

Kasat Binmas Polres Metro Jakarta Timur menegaskan bahwa pihak kepolisian akan bertindak tegas jika tawuran kembali terjadi, terutama selama bulan Ramadan. “Jika masih ada tawuran, pelaku akan diproses hukum dan selama Ramadan hingga Lebaran akan tidur di Polsek atau Polres. Namun, kita tetap berharap perdamaian ini terjaga sesuai dengan kesepakatan deklarasi damai,” katanya.

Baca Juga :  Menyatu dengan Alam, Ajendam IV/Diponegoro Tanam Pohon dan Baksos

Deklarasi damai ini diharapkan menjadi langkah nyata dalam menciptakan lingkungan yang lebih aman dan kondusif bagi warga Jakarta Timur. (@2025)

error: Content is protected !!