Army Go To School, Serka Sabari Koramil 11/Psk Berikan Pembekalan Di SDN 2 Pasar Kemis

Tigaraksa, (KARONESIA.COM) – Anggota Koramil 11/Psk Kodim 0510/Tigaraksa Serka Sabari melaksanakan monitoring kegiatan Army Go To School dengan pemberian materi dan pembekalan bertempat di SDN 2 Pasar Kemis Ds Pasar Kemis Kec Pasar Kemis, Kab Tangerang, Senin (26/02/2024).

Kegiatan pembekalan diberikan kepada ±250 siswa SDN 2 Pasar Kemis dengan materi Pembekalan tentang disiplin, Pembekalan larangan mem bully, Pembekalan larangan Narkoba dan Pembekalan terkait tawuran.

Hadir dalam kegiatan itu, Ibu Yuyun Yuningsih S.Pd Kepsek SDN 2 Pasar Kemis, Dewan Guru beserta staf,  Siswa kelas 1, 5 dan 6 SDN 2 Pasar Kemis.

Baca Juga :  Anggota Koramil 11/Psk Pantau Dan Monitoring Kondisi Arus Mudik Di Dua Lokasi Pos PAM

Serka Sabari menyampaikan bahwa pemberian materi sebagai bentuk upaya menciptakan generasi muda yang memiliki kemampuan berpikir kreatif serta mempunyai nilai-nilai kehidupan yang berwawasan luas.

“Betapa pentingnya peranan generasi muda dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, serta memiliki kemampuan bela negara dan mampu berfikir untuk kemajuan generasi penerus bangsa yang sehat dan berkualitas.” ujarnya.

Baca Juga :  Danrem 052/Wkr Dampingi KASAD Tinjau Karya Bakti Ciliwung Bening

“Semoga para siswa tertanam sikap saling membantu, bergotong royong, menghargai pendapat orang lain dan memiliki perilaku yang baik dimanapun berada. Mereka sebagai generasi penerus bangsa harus memiliki jiwa semangat dalam menimba ilmu karena masa depan bangsa Indonesia sangatlah ditentukan bagi generasi muda saat ini, ” tambahnya.

Ditempat terpisah, Danramil 11/Pasar Kemis Mayor Inf Suwaryono menyatakan, melalui kegiatan ini agar tercapai kegiatan belajar dan disiplin
“Dalam kehidupan bermasyarakat, setiap pelajar juga harus mampu mengimplementasikan nilai-nilai sosial kemasyarakatan dengan baik. ” jelasnya.

Baca Juga :  Karya Bakti Babinsa Pondok Gede: Meningkatkan Kebersihan dan Kelestarian Alam

Ditambahkan Danramil, melalui pembekalan ini, agar tidak setiap siswa dapat saling menghargai setiap perbedaan dan tidak mengucilkan rekan – rekan lainnya.

“Jadikan pembekalan materi wawasan kebangsaan yang disampaikan anggota Koramil 11/Pasar kemis menjadikan suatu ilmu yang bermanfaat bagi siswa – siswi untuk meraih cita-cita sebagai generasi muda yang berprestasi dan berkarakter, ” pungkas Danramil.(#2024/lingga)

Sumber Kodim 0510/Tigaraksa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *