Sukseskan Urban Farming, Koramil 07 Pondok Aren Panen Telur Dengan Manfaatkan Lahan Sempit

KAROnesia.com, Tangerang Selatan – Lahan sempit menjadi salah satu tantangan dalam menjalankan program urban farming. Namun bagi Koramil 07 Pondok Aren lahan sempit bukan satu kendala dalam mensukseskan program Urban Farming dengan membuktikan melalui strategi yang tepat dan kerja keras.

Program urban farming dapat sukses dilaksanakan Koramil 07/Pondok Aren Kodim 0506/Tangerang dan memberi dampak positif bagi lingkungan sekitarnya.

Seperti dijelaskan Danramil 07/Pdk Aren bahwa, lahan sempit bukan menjadi hambatan bagi kita untuk menjalankan program urban farming. Namun, hal ini tidak menghalangi Koramil 07 Pondok Aren untuk giat mempromosikan dan membantu masyarakat sekitar untuk menjalankan program urban farming.

“Dalam menjalankan program urban farming di lahan sempit, Koramil 07 Pondok Aren membuka peluang bagi masyarakat untuk mengoptimalkan lahan-lahan sempit di sekitar rumah. Dalam hal ini, tim Koramil siap memberikan bimbingan dan pelatihan tentang teknik pertanian vertikal dan horizontal.” jelasnya, Kamis (30/05/2024).

Baca Juga :  Babinsa Dukung Ketahanan Pangan, Sukses Panen Bawang Merah Melalui Urban Farming

Sedangkan Peltu Agus Supriyadi Bati Wanmil mengatakan, Alhamdulillah, dengan usaha yang dilakukan Koramil 07 Pondok Aren, program urban farming di lahan sempit ini berjalan dengan sukses diterapkan dan mendapat dukungan positif dari masyarakat sekitar.

Ditambahkan, bahwa program yang kita jalankan seperti tanaman jagung, berbagai jenis sayur mayur, dan juga ternak ayam telur. “Dengan urban farming ini, memberikan dampak positif seperti peningkatan kesadaran akan pentingnya menjaga lingkungan dan meningkatkan produktifitas  dalam pemanfaatan lahan sempit.” Jelasnya.

Sementara itu, Sertu Syahrul Khan anggota Koramil 07/Pdk Aren  mengatakan, untuk kegiatan Urban Farming ini, salah satu yang sudah menghasilkan anak ternak ayam telur.

“Setiap hari kita dapat menghasilkan 24 butir telur yang nantinya telur-telur yang kita kumpulkan akan dibagikan ke9ada warga sekitarnya.” Ujarnya saat mengutip telur ayam.(@2024/lingga)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *