Danyonif 201/JY Budidayakan Ikan Nila dan Lele: Tingkatkan Ketahanan Pangan

KAROnesia.com, Jakarta Timur – Danyonif 201/JY, Letkol Inf M. Alharidz Unus, S.Sos., M.I.P, mengambil langkah inovatif dengan memanfaatkan lahan kosong di Empang Yonif 201/JY , Jakarta Timur, Kamis (04/07/2024) untuk budidaya ikan nila dan ikan lele.

Kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan prajurit, tetapi juga sebagai upaya strategis dalam meningkatkan ketahanan pangan di lingkungan militer.

Baca Juga :  Yon Arhanud 10/ABC:Tingkatkan Publikasi Ketahanan Pangan Kepada Unsur Masyarakat

Dikatakan, Danyonif 201/JY, Letkol Inf M. Alharidz Unus, bahwa budidaya ikan nila dan ikan lele di Empang Yonif 201/JY merupakan langkah konkret dalam mendukung program ketahanan pangan, memastikan pasokan pangan yang cukup untuk seluruh anggota unit.

“Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk komitmen kami untuk menjaga ketersediaan pangan yang memadai di lingkungan militer, sekaligus meningkatkan kesejahteraan prajurit.” jelasnya.

Baca Juga :  Serbuan Teritorial, Anggota Koramil 12/Rajeg Pantau Pembagian Bantuan Beras

Lebih lanjut Letkol Inf M. Alharidz Unus, mengatakan, pemanfaatan lahan kosong untuk budidaya ikan ini juga mencerminkan upaya Yonif 201/JY dalam mengelola sumber daya alam secara berkelanjutan. “Selain itu, ini juga menjadi contoh bagi unit militer lainnya untuk mengembangkan program serupa guna memperkuat kemandirian pangan.” tambahnya.

Baca Juga :  Peduli Terhadap Lingkungan, Koramil 08/DS Giat Karya Bakti

Menurut Danyonif, dalam budidaya ikan nila dan lele tidak hanya berdampak pada ketersediaan pangan lokal, tetapi juga memberikan dampak positif terhadap lingkungan sekitar.

“Ini menunjukkan peran penting militer dalam mendukung pembangunan berkelanjutan dan kesejahteraan masyarakat slaah satunya turut mensukseskan Ketahan Pangan,” pungkasnya. (@lingga_2024)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *