KAROnesia.com, Tigaraksa – Dalam rangka merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia, Koramil 05/Balaraja, yang dipimpin oleh Kapten Inf Ali Maskuri, SE, melaksanakan pemantauan dan pengamanan terhadap acara Gebyar HUT RI ke-79.
Acara ini bertemakan “Dengan Semangat HUT RI Ke-79 Memupuk Jiwa Nasionalisme dan Kecintaan Terhadap Tanah Air,” dilaksanakan pada Minggu, (04/08/2034) di Bundaran 2 Perumahan Permata Balaraja RT/Rw. 03/01 Ds. Saga Kec. Balaraja Kab. Tangerang.
Gebyar HUT RI ke-79 diisi berbagai kegiatan, termasuk senam massal bersama warga Perum Permata 2 Balaraja dan jalan sehat dengan rute yang dimulai dari Bundaran 2 Perum Permata Balaraja, melalui Kampung Pekong dan Kampung Caringin, dan kembali ke Bundaran 2 Perum Permata Balaraja.
Dalam upaya memastikan kelancaran dan kenyamanan acara, pengamanan dilakukan oleh berbagai unsur, termasuk Koramil 05/Balaraja yang dipimpin oleh Serda Saheli, Babinsa Desa Saga, Polsek Balaraja, Tim Intelrem 052/Wkr, serta Unit Kodim 0510/Trs yang dipimpin oleh Serka Sigit S.
Dikatakan Danramoln05/Balaraja, Kapten Inf Ali Maskuri bahwa, pengamanan yang terintegrasi ini bertujuan untuk mendukung pelaksanaan acara agar berjalan dengan aman dan sukses, sekaligus mempererat rasa kebangsaan dan kecintaan terhadap tanah air di kalangan masyarakat.
Ia juga menegaskan pentingnya peran aktif TNI dalam setiap kegiatan masyarakat, terutama dalam perayaan kemerdekaan yang merupakan momentum bersejarah bagi bangsa Indonesia.
“Karena itu, pihaknya berkomitmen untuk terus memberikan dukungan dan pengamanan demi terciptanya suasana yang aman dan nyaman dalam setiap acara yang melibatkan masyarakat.” pungkasnya.
Tampak hadir dalam acara tersebut, H. Sarnata S.Pd Kepala Desa Saga, Serda Saheli dan Serda Dede Ikhwanudin Babinsa Ds. Saga, Bripka Supriyono Bhabinkamtibmas Ds. Saga,Yopi Kurniawan Ketua Panitia Gebyar HUT RI Ke-79 Perum Permata Balaraja, H. Dasir Ketua RW. 01, Subianto Ketua Rw 07 , H. Gunawan Tomas dan Para Ketua RT serta Warga Perum Permata Balaraja. (@lingga_2024)