Kodim 0501/JP Gelar Rapat Anggota Tahunan (RAT) Ke-51

Jakarta Pusat, (KARONESIA.COM) –Komandan Kodim 0501/JP Letkol Inf Bangun I.E. Siregar, S.H., MIPOL membuka Rapat Anggota Tahunan (RAT) yang ke-51 tutup buku tahun 2023 Primer Koperasi Kartika Usaha Bersama Rapat, bertempat di Aula Lt. 3 Makodim 0501/JP Jl. Selaparang, Kelurahan Gunung Sahari Utara, Kecamatan Kemayoran, Jakarta Pusat. Rabu (21/2/2024)

Baca Juga :  Ramadhan Peduli, Koramil 07/Pdk Aren Bagi Takjil Dan Bukber Bersama Bakor Dan SWK

Letkol Bangun I.E. Siregar, S.H., MIPOL selaku Pembina Primer Koperasi Kartika Usaha Bersama menyampaikan kepada anggota dan pengurus untuk aktif meningkatkan daya beli dan jual, sehingga dengan partisipasi ini dapat membangun dan meningkatkan koperasi sesuai dengan tema “Kita Tingkatkan Kebersamaan, Inovasi dan Soliditas Jaringan Usaha menuju Koperasi Angkatan Darat Yang Berkualitas”.

Baca Juga :  Ketelitian Babinsa Serda Heryana, Monitoring Dan Pastikan Data Penerima Bantuan Beras

Lebih lanjut Dandim mengatakan, Koperasi ini bisa berkembang, sukses berjalan lancar tidak terlepas dari pembinaan yang secara langsung dan terus menerus serta pengawasan yang intens dari pengawas dan juga rekan-rekan pengurus”, ungkap Dandim 0501/JP.

Baca Juga :  Peringatan HUT Bhayangkara Ke-78 Tahun 2024: Suksesnya Sinergi TNI-POLRI di Kota Tangsel

Besar harapannya Koperasi secara bertahap dengan kemampuan yang terbatas pengurus harus berusaha memperbaiki sistem manajemen usaha, administrasi umum, administrasi keuangan, administrasi pengelolaan barang dan permodalan agar koperasi ini lebih kuat dan mampu dalam berusaha mensejahterakan anggotanya”, tutup Dandim 0501/JP.(@2024/lingga)

Sumber Kodim 0501/JP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *