Jaga Kebugaran Fisik, Danyonif Dan Perwira Yonif 201/Jaya Yudha Olahraga Tenis Lapangan

KAROnesia.com, Jakarta Timur – Letkol Inf M. Alharidz Unus, S.Sos., M.I.P, bersama jajaran perwira Batalyon Infanteri 201/Jaya Yudha, melaksanakan kegiatan olahraga tenis lapangan di Lapangan Tenis Yonif 201/Jaya Yudha, Jakarta Timur, Sabtu (31/08/2024).

Kegiatan ini berlangsung pada Jumat pagi dan merupakan bagian dari upaya untuk mempererat silaturahmi dan meningkatkan kerjasama di lingkungan TNI-AD.

Baca Juga :  Prajurit Yonif 201/JY Raih Emas di Lomba Lari Run For Charity 2024

Acara dimulai dengan senam peregangan otot yang dilakukan secara individu, untuk mempersiapkan fisik sebelum memasuki sesi tenis lapangan. Setelah pemanasan, seluruh peserta terlibat dalam permainan tenis lapangan yang penuh semangat.

Danyonif 201/JY, Letkol Inf M. Alharidz Unus, mengatakan, kegiatan olahraga ini memiliki beberapa tujuan utama. Selain untuk menjaga kesehatan dan meningkatkan kebugaran fisik, olahraga bersama juga bertujuan membentuk postur tubuh yang ideal dan mempererat hubungan antara anggota satuan.

Baca Juga :  Tanamkan Nasionalisme Ke Generasi Muda, Non Fisik TMMD  Kodim 0510/Trs Berikan Wasbang Di Sekolah

“Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat tercipta keharmonisan dan kerjasama yang solid dalam mendukung pelaksanaan tugas pokok TNI-AD.” ujarnya.

Dsnyon8f  menambahkan bahwa, olahraga bersama ini juga merupakan bagian dari komitmen untuk menjaga keseimbangan antara tugas dan kesehatan, serta memupuk semangat kebersamaan di antara para perwira.

Baca Juga :  Danrem 052/Wkr Berikan Penghargaan Kepada Siswa-Siswi Berprestasi

“Kegiatan ini tidak hanya meningkatkan kesehatan fisik tetapi juga memperkuat hubungan interpersonal yang esensial dalam lingkungan kerja TNI-AD.” pungkasnya disela-sela berolahraga. (@lingga_2024)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *